Kue Leker Pak Tik merupakan jajanan legendaris yang ada di Bojonegoro. Penganan favorit anak sekolah Bojonegoro ini ternyata sudah ada sejak tahun 80-an lho Nabs. Bagaimana sejarah Kue Leker Pak Tik Bojonegoro? Yuk cari tahu bersama.
Kue leker adalah salah satu jajanan yang digemari masyarakat. Mulai dari deretan pedagang jajanan SD, warung, hingga foodcourt mall. Kue tipis kering ini ternyata merupakan penganan yang mampu melintasi batas zaman. Tentunya dipoles dengan berbagai inovasi resep.
Kue leker terbuat dari olahan tepung, gula, dan air. Beberapa resep juga menggunakan telur sebagai bahannya. Bahan-bahan tersebut dicampur menjadi adonan encer. Kemudian dipanggang di atas loyang atau teflon bundar yang diolesi mentega agar tidak lengket.
Di tengah adonan tersebut diberi berbagai macam isian. Mulai dari gula hingga pisang. Saat ini, isian kue leker juga semakin beragam. Seperti coklat, keju dan selai buah-buahan.
Bahkan ada yang membuat kue leker manis ini menjadi jajanan gurih, dengan memberi isian sosis atau ayam. Setelah diberi isian, leker dilipat menjadi setengah lingkaran.
Cara menuangkan adonan pun berbeda-beda. Beberapa penjaja kue leker di pinggir jalan menggunakan tuas yang bisa memutar loyang atau teflon. Metode ini akan menghasilkan kue leker yang tipis dan renyah.
Di pinggir jalanan kota Surabaya, kue leker dipanggang di atas wajan berdiameter kecil. Menggunakan api kecil yang berasal dari batu bara.
Adonan kemudian diratakan menggunakan semacam spatula. Metode ini menghasilkan kue leker yang tidak terlalu renyah. Jika digigit akan ada tekstur chewy atau kenyal.
Ada juga yang memasak kue leker di atas loyang yang biasa digunakan untuk membuat martabak manis. Adonan dituangkan dengan centong, kemudian diratakan dengan gerakan memutar. Metode ini menghasilkan kue leker yang renyah, namun tidak terlalu kering dan tipis.
Ada kisah menarik di balik nama kue leker. Berbagai sumber menyajikan kisah yang berbeda mengenai leker. Kata leker diambil dari bahasa Belanda. Yakni lekker yang artinya enak.
Ada yang menyebut bahwa kue leker merupakan makanan yang diadopsi dari pancake. Menu sarapan wong londo berupa kue lembut dari tepung dan telur yang didadar di atas teflon.
Karena bahan-bahannya terbilang mahal kala itu. Nenek moyang kita kemudian membuat versi lebih murah dan tidak banyak membutuhkan bahan yang mahal.
Sumber lain menyebutkan bahwa kue leker memang jajanan tradisional. Jajanan ini digemari oleh wong londo, dan sering dipuji lekker alias enak. Karena itulah kemudian disebut kue leker.
Di Bojonegoro, kue leker juga menjadi salah satu jajanan favorit. Penjual kue leker legendaris Bojonegoro adalah Pak Tik. Dulunya, lokasi jualannya berada di bilangan jalan Hassanudin. Leker ini sudah ada sejak sekitar tahun 1980-an lho, Nabs. Bahkan Pak Tik sudah berjualan leker sejak masa bujangan.
Genang kenangan mengalir. Sebab dulu, di leker Pak Tik Jalan Hassanudin, saya dan banyak anak-anak sekolah lainnya sering ngaso alias nongkrong. Tentunya sepulang sekolah ya, Nabs. Namun, Leker Pak Tik sudah pindah lokasi sekitar tahun 2012, Yakni di jalan Panglima Polim, di ruko dekat rel kereta api.
Jika dulu yang menjajakan leker adalah Pak Tik dan istri. Saat ini, penjaja lekernya juga sudah berganti ke pegawai. Meski begitu, jangan khawatir perihal cita rasa, Nabs.
Sebab hingga saat ini, Pak Tik sendiri yang membuat adonan leker. Pak Tik biasa datang ke kedai leker seminggu sekali untuk melakukan quality control.
Kabar baiknya, kue leker Pak Tik di jalan Panglima Polim memiliki jadwal buka lebih lama. Mulai pukul 6 pagi hingga adonan habis, leker Pak Tik ramai hilir mudik pembeli.
Tidak hanya anak sekolah, banyak pelanggan bapak-bapak dan ibu-ibu yang tidak mau melewatkan jajanan ini.
Leker Pak Tik khas karena menggunakan metode dipanggang di atas loyang martabak. Menggunakan api kecil sehingga panasnya merata. Adonan dituangkan, kemudian diratakan dengan gerakan memutar dengan centong.
Ada banyak isian yang bisa dipilih. Mulai dari cokelat bubuk yang dicampur dengan gula pasir, pisang, meses, keju, selai buah-buahan, hingga selai kekinian semacam moccachino.
Kalau kamu pengen mencicipi yang khas, isian leker Pak Tik yang paling legendaris adalah campuran antara cokelat bubuk dan gula, serta pisang. Leker yang menggunakan taburan gula memberi sensasi unik. Sebab gula yang dipanggang akan menjadi karamel. Menjadikan aroma dan teksturnya lengket-lengket maknyus.
Sedangkan isian pisang menjadikan leker Pak Tik menjadi lebih chewy dan basah. Manis dan aroma khas pisang berpadu dengan taburan gula yang belum terlalu sepenuhnya menjadi karamel. Varian leker ini dijamin bikin kamu ketagihan untuk nyemil.
Jika kamu lebih menyukai jajanan gurih asin, leker Pak Tik juga menjajakan aneka gorengan. Seperti tahu, kentang, ketela dan jamur yang digoreng krispi. Tidak ketinggalan aneka bumbu yang bisa kamu pilih. Sebab apalah artinya cemilan tanpa micin, Nabsky. Heuheu.
Sebagai pelepas dahaga, Pak Tik juga masih konsisten menjajakan aneka rasa Pop Ice, dan minuman kemasan lainnya. Bagi kamu yang concern pada kesehatan, kamu juga bisa memesan aneka jus buah. Lengkap sudah agenda jajanmu. Jadi, sudah kebayang pengen nyemil apa di kedai Leker Pak Tik?