Ikon basket NBA, Kobe Bryant meninggal dunia setelah helikopter pribadi yang ditumpanginya mengalami kecelakaan. Dalam insiden tersebut, putri dari Kobe, Gianna juga jadi korban. Dunia basket dan olahraga, kehilangan sosok hebatnya.
Meninggalnya Kobe Bryant dalam kecelakaan helikopter di usia ke-41 tahun mengejutkan banyak orang. Tak ada yang menyangka jika Kobe yang sebelumnya masih aktif wara-wiri di beberapa pertandingan NBA musim 2019/2020 kini telah tiada.
Kobe merupakan salah satu ikon basket NBA. Dia dianggap sebagai shooting guard terbaik yang pernah tampil di NBA. Namanya kerap disejajarkan dengan pebasket legendaris lain, Michael Jordan.
Saat masih aktif bermain, Kobe Bryant berhasil meraih 5 cincin juara NBA. Hebatnya lagi, Kobe melakukan itu semua hanya dengan satu tim saja, yakni LA Lakers. Sesuatu yang tak bisa dilakukan oleh mayoritas pebasket lain yang tampil di NBA.

Pemain berjuluk Black Mamba ini juga membukukan sejumlah rekor impresif lain. Salah satunya adalah mencetak 81 poin dalam satu pertandingan. Itu dilakukan Kobe saat LA Lakers berhadapan dengan Toronto Raptors di pertandingan NBA musim 2005/2006.
Secara keseluruhan, dalam 20 tahun karirnya di NBA, Kobe Bryant membukukan 25 poin per game dengan rata-rata 5 rebounds dan 4 asisst. Statistik yang sangat impresif bagi pebasket yang tampil selama 20 tahun di NBA.
Kobe pensiun pada 2016, saat usianya menginjak 38 tahun. Kobe meninggalkan jejak emas di NBA. Jejak yang mungkin akan sulit disamai oleh pebasket-pebasket lain yang berkarir di NBA>
Cuitan Terakhir untuk King James
Sehari sebelum meninggal, nama Kobe sempat mencuat ke permukaan. Itu disebabkan oleh pemecahan rekor yang dilakukan oleh pemain LA Lakers saat ini, LeBron James.
Saat tampil bersama LA Lakers melawan Philadepia 76ers, LeBron berhasil memecahkan rekor poin terbanyak Kobe Bryant (33,643). Bersama dengan LeBron, nama Kobe kembali menghiasi pemberitaan media.
Terkait hal tersebut, Kobe juga sempat memberikan selamat kepada LeBron James melalui cuitan di akun Twitter pribadinya. Ucapan selamat kepada LeBron tersebut jadi cuitan sekaligus statemen publik terakhir yang diberikan oleh Kobe Bryant.
Continuing to move the game forward @KingJames. Much respect my brother 💪🏾 #33644
— Kobe Bryant (@kobebryant) January 26, 2020
Kurang dari 24 jam setelah pemecahan rekor tersebut, LeBron James dan seluruh organisasi LA Lakers mendapatkan kabar yang tak mengenakkan tentang meninggalnya Kobe secara tragis.
Dalam sebuah video, terlihat LeBron tak bisa menyembunyikan kesedihannya usai turun dari pesawat dan mendengar kabar mengenai Kobe. Bagi LeBron, Kobe merupakan sosok panutan yang turut mempengaruhi karirnya sebagai seorang atlet basket.
Meninggalnya Kobe memang jadi kabar yang mengejutkan sekaligus tak mengenakkan bagi banyak orang. Mulai dari keluarga, kerabat, teman, kolega, dan tentu saja para fans.
Kawasan Staples Centre yang jadi kandang LA Lakers di NBA dipenuhi oleh banyak fans yang ingin memberikan simpatinya kepada Kobe. Mereka membawa bunga dan foto sebagai tanda duka cita.
Di saat yang bersamaan, ada pergelaran Grammys Award, yakni ajang penganugerahan bagi insan musik Amerika Serikat yang dihelat di Staples Center. Penyelenggara dan pengisi acara pun memberikan penghormatan kepada Kobe.
Tak hanya dunia basket saja yang kehilangan sosok Kobe. Dunia olahraga, hiburan dan pop culture secara keseluruhan juga kehilangan sosok Kobe Bryant. Bagi pencinta olahraga, Kobe Bryant adalah ikon global yang bakal terus dikenang.
Beristirahatlah dengan tenang, Kobe!