Jurnaba
Jurnaba
No Result
View All Result
Jurnaba

Ismam Saurus Kembali Rilis, Lagu Bertajuk Dan Semoga

Widodo Ramadhani by Widodo Ramadhani
28/05/2025
in Altertainment

Musisi folk berbakat tanah air Ismam Saurus, kembali memberikan sambutan hangat kepada para pendengarnya, melalui rilisan single terbarunya yang penuh makna, bertajuk “Dan Semoga”.

Rilisan terbaru ini merupakan sebuah penghormatan yang sangat mendalam bagi seorang Ismam, beranjak dari
sebuah proses dan perjalanan yang ia lalui, sehingga rilisan ini dapat terciptakan melalui kolaborasi erat bersama band musik Indie yang berasal dari Bali, yaitu Nosstress, yang dikenal melalui karya-karyanya yang hangat dan
menyentuh.

Setiap lirik penuh asa yang terdapat pada “Dan Semoga” ditulis sendiri oleh Ismam Saurus, sebagai bentuk penghayatan sekaligus perayaan, atas rasa syukur yang tiada hentinya.

Karena sejatinya, segala perjalanan dan harapan yang diselipkan melalui doa, telah diatur oleh-nya. Terciptanya single ini, merupakan bentuk refleksi serta inspirasi dari karya Nosstress yang bertajuk “Semoga, Ya”, (2017).

“Jika ‘Semoga, Ya’ merupakan doa serta dukungan yang diberikan Nosstress kepada pendengarnya dalam menggapai suatu tujuan, maka ‘Dan Semoga’ adalah doa dan harapan yang telah mereka lakukan, terhadap penggapaian tujuan tersebut di dalam kehidupannya.” Tegas Ismam.

Kolaborasi lintas waktu ini, merupakan gebrakan baru di musik tanah air. Penulisan lirik yang dikemas secara puitis oleh Ismam, serta aransemen vokal yang tidak lepas dari musikalitas Nosstress, membuat nuansa lagu ini akan terasa melekat secara kuat di telinga pendengar.

Melalui rilisan ini, Ismam berharap segala hal yang telah diputuskan dapat berjalan sesuai harapan. Karena yang paling indah dalam kehidupan, adalah sebuah penerimaan, yang semoga kelak menjadi kebahagiaan. Lagu yang terdengar istimewa ini, tidak lepas dari keterlibatannya Iksan Skuter. Musisi yang dikenal kritis dalam menyuarakan ketidakadilan ini, memiliki peran penting sebagai Produser sekaligus Komposer dalam rilisan single tersebut.

Rilisan single terbaru bertajuk “Dan Semoga”, dirilis secara resmi oleh Comforting Sounds Record pada Minggu, 25 Mei 2025 di seluruh digital platform musik. Serta, akan menjadi bagian dari album ke-6 Ismam Saurus,
yang akan dirilis pada tahun 2025 ini

Tags: Dan SemogaIsmam SaurusRilis Lagu
Previous Post

Apakah Niat Hajimu sudah Benar?

Next Post

BUMA Ansor Bojonegoro Luncurkan Aqiqah Sahabat, Kolaborasi Ekonomi Kader Menuju Kemandirian

BERITA MENARIK LAINNYA

Buku Reset Indonesia: Cetak Biru untuk Indonesia Baru
Altertainment

Buku Reset Indonesia: Cetak Biru untuk Indonesia Baru

07/01/2026
Malin Kundang Lirih: Pagelaran Seni Lintas Daerah Bojonegoro X Padang Panjang
Altertainment

Malin Kundang Lirih: Pagelaran Seni Lintas Daerah Bojonegoro X Padang Panjang

16/12/2025
Dissident Quality, Medium Kebebasan Berekspresi Mahasiswa UNUGIRI
Altertainment

Dissident Quality, Medium Kebebasan Berekspresi Mahasiswa UNUGIRI

28/03/2025

Anyar Nabs

Sang Penjaga Gawang antara Api Tradisi dan Modernitas

Sang Penjaga Gawang antara Api Tradisi dan Modernitas

11/01/2026
Masa Depan yang Sesungguhnya

Masa Depan yang Sesungguhnya

10/01/2026
Fermentasi Keadilan

Fermentasi Keadilan

10/01/2026
Komisi C DPRD Bojonegoro Bahas Realisasi APBD 2025 dan Proyeksi Pelaksanaan APBD 2026

Komisi C DPRD Bojonegoro Bahas Realisasi APBD 2025 dan Proyeksi Pelaksanaan APBD 2026

09/01/2026
  • Home
  • Tentang
  • Squad
  • Aturan Privasi
  • Kirim Konten
  • Kontak
No Result
View All Result
  • PERISTIWA
  • JURNAKULTURA
  • DESTINASI
  • FIGUR
  • CECURHATAN
  • MANUSKRIP
  • FIKSI AKHIR PEKAN
  • SAINSKLOPEDIA
  • JURNAKOLOGI
  • SUSTAINERGI
  • JURNABA PENERBIT

© Jurnaba.co All Rights Reserved

error: