Bidang Informasi, Publikasi dan Humas pada Direktorat Kelembagaan, Riset dan Teknologi Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (Unugiri) selenggarakan Workshop Penguatan Media Promosi Website dan Sosmed pada Senin (3/4) di gedung Fakultas Tabiyah.
Kegiatan tersebut diadakan dengan tujuan meningkatkan skill Tim Media Unugiri. Baik tim di tingkat Universitas, Pascasarjana, Fakultas, maupun Program Studi (Prodi) yang ada di Unugiri.
Kegiatan workshop yang dimulai pukul 09.00-15.00 Wib tersebut, diawali Pembukaan, dilanjutkan membaca sholawat al-Fatih, menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan pemaparan materi Workshop.
Materi Penguatan Media Promosi Website dan Sosmed oleh Abdul Arif dari babad.id, Teknik Fotografi Jurnalistik oleh Parto Sasmito dari blokBojonegoro.com, kemudian penulisan Straight News oleh Ahmad Wahyu Rizkiawan dari Jurnaba.co, serta Teknik Desain Gambar dari Conten Creator Bojonegoro.
Ahmad Farid Utsman, selaku Direktur Kelembagaan, Riset dan Teknologi, dalam sambutannya menuturkan bila kegiatan workshop tersebut merupakan kegiatan ideal untuk kemajuan media promosi website dan sosmed di Unugiri. Karenanya ia meminta, agar hal itu terwujud dan dilakukan secara bersama-sama.
“Ini merupakan kegiatan yang sangat ideal. Jika kita ingin maju dalam bidang media informasi, maka kita harus bersama-sama,” ujarnya.
Ia menambah, dalam setiap kegiatan, ciri khas mahasiswa Unugiri bukan hanya berpatokan pada fastabiqul khoirot saja. Akan tetapi, juga harus menerapkan konsep berbasis ta’awun atau saling berkolaborasi. Hal ini bertujuan, untuk meningkatkan kuantitas publikasi dan informasi yang ada di Unugiri.
“Dalam melaksanakan kegiatan, kita tidak hanya berpatokan kepada fastabiqul khoirot saja. Berbasis ta’awun itu penting untuk meningkatkan kualitas, kuantitas publikasi dan informasi di Unugiri,” imbuhnya.
Atas terselenggaranya kegiatan ini Farid panggilan akrab Ahmad Farid Utsman, tidak lupa berterima kasih kepala Kabid Informasi, Publikasi dan Humas Unugiri karena telah menyelenggarakan kegiatan workshop tersebut. Sekaligus, sudah memberikan akselerasi, tidak hanya Tim Media dan Informasi Unugiri saja, tetapi juga Tim Media yang ada di Pascasarjana, Fakultas, maupun Prodi.
“Saya sangat berterima kasih kapada Kabid Informasi, Publikasi dan Humas, Usman Roin, M.Pd., karena telah menyelenggarkan kegiatan workshop ini, sekaligus memberi akselerasi terhadap Tim Media dan Informasi Unugiri, baik di Pasca, Fakultas dan Prodi.” Pungkasnya.