Kuliner khas Bojonegoro yang legendaris tentu sangat beragam. Tiap orang pasti punya jagoannya masing-masing.
Bojonegoro memiliki banyak sekali destinasi kuliner yang layak dikunjungi. Beberapa diantaranya merupakan kuliner legendaris yang sudah puluhan tahun hadir di Kota Bojonegoro.
Ingin tahu apa saja kuliner legendaris yang ada di Kota Ledre? Berikut 7 destinasi kuliner legendaris Kota Bojonegoro versi Jurnaba.
1. Nasi Goreng Pak Tik
Bagi penggila nasi goreng, warung Pak Tik yang berada di sebuah gang di jalan Pemuda ini layak untuk didatangi. Meski berjualan di gang sempit, warung nasi goreng satu ini tak pernah sepi pembeli. Selain nasi goreng, menu lain yang bisa dipilih di warung yang mulai buka pada pukul 6 sore ini adalah mie goreng dan mie godog.
Hal yang membuat nasi goreng Pak Tik sangat spesial adalah cara memasaknya. Beliau masih menggunakan tungku arang untuk memasak nasi gorengnya. Sehingga, ada aroma unik yang mmenguar di setiap sajiannya. Cita rasa yang khas akan sangat terasa pada sajian nasi goreng, mie goreng maupun mie godog yang dibuat dengan tungku arang ini.
2. Mie Ayam Gizi Post
Berbicara mengenai makanan legendaris di Bojonegoro, nama mie ayam Gizi Post tak boleh ketinggalan. Berada di jalan Dr. Soetomo, kota Bojonegoro, warung Gizi Post selalu menjadi jujukan bagi warga yang ingin menikmati sajian mie ayam yang sudah ada sejak tahun 90-an ini.
Warung Gizi Post yang sudah beberapa kali pindah tempat ini tak pernah sepi pelanggan. Apalagi jika sudah masuk jam makan siang. Tempat ini bakal penuh sesak. Semangkuk mie ayam komplit dengan kerupuk pangsit serta kuah gurih akan membuat lidah kita bergoyang.
3. Sate Pak Tondho
Sate ini menjadi salah satu tempat kuliner ikonik yang ada di Bojonegoro. Ada dua cabang yang bisa didatangi. Pertama di jalan Yos Sudarso, Jetak. Kedua di jalan Mastrip, kelurahan Klangon.
Menu andalan di tempat yang sudah ada sejak puluhan tahun lalu ini adalah sate kambingnya. Selain sate kambing, ada pula menu sate ayam dan juga gulai yang tak kalah nikmatnya.
4. Pecel & Kikil Saritong
Warung ini terletak di desa Pacul. Tepatnya di jalan Serma Abdullah, tak jauh dari masjid Al-Falah. Menu andalan di warung yang berdiri sejak pertengahan 90an ini adalah nasi pecel dan kikil sapi super pedasnya. Warung Saritong sendiri buka mulai pukul 7 malam dan sudah habis sebelum pukul 10 malam.
Nasi pecel di tempat ini punya ciri khas lauk tempe goreng dan tahu isi berukuran jumbo. Namun banyak juga yang datang untuk mencicipi kikil sapi legendaris buatan Mak Su, sang pemilik. Sajian kare kikil sapi rasa pedasnya sangat layak dicoba oleh para penggila kuliner ekstrem.
5. Wedang Tape Gerdu Suto
Dibandingkan dengan yang lain, warung wedang tape Gerdu Suto ini merupakan yang tertua. Letaknya tak terlalu jauh dari gardu di pertigaan Kelurahan Ledok Wetan. Tempat yang sudah ada sejak tahun 50-an ini menjadi jujukan warga luar kota yang mampir ke Bojonegoro.
Selain rasanya khas, tempat ini juga menawarkan nuansa klasik melalui kontur bangunannya. Tak heran jika banyak warga dari luar kota yang menyempatkan diri untuk singgah di tempat ini.
6. Bakso Pringgondani
Bagi remaja Bojonegoro era 80an, bakso Pringgondani ini bisa dibilang sebagai kuliner wajib. Belum gaul kalau belum menikmati bakso Pringgondani yang terletak di jalan Mastrip ini. Meski sekarang punya banyak pesaing, warung bakso ini tetap bisa bertahan dengan para pelanggan setianya.
Puluhan tahun berdiri, cita rasa dari kuliner yang satu ini tetap terjaga. Semangkuk bakso Pringgondani terdiri dari campuran bakso kasar dan bakso halus yang dipadukan dengan kaldu sapi yang rasanya sedap.
7. Bebek Pak Kumis
Tak terlalu jauh dari warung wedang tape gerdu suto, ada lapak legendaris lainnya yakni bebek goreng dari pak Kumis. Lokasinya ada di dekat gedung Serbaguna, Jalan KH Mansyur Bojonegoro. Berbeda dengan warung nasi bebek lainnya, bebek goreng pak Kumis ini buka mulai siang hari. Salah satu yang khas dari bebek pak Kumis ini adalah sambel hitamnya. Cita rasa pedas yang khas dari sambel hitam dipadukan dengan bebek yang gurih membuat kuliner tak boleh dilewatkan begitu saja.
Itu tadi deretan kuliner legendaris yang ada di kota Bojonegoro. Jika ingin merasakan keunikan cita rasa kuliner Bojonegoro yang melegenda, tempat-tempat tersebut layak untuk dikunjungi.
Comments 4